Quantcast
Channel: Indonesia Proud
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1951

Indonesia Juara Lenovo Legion of Champions IV se-Asia Pasifik di Bangkok

$
0
0


Tim esport Indonesia, Aerowolf Pro, berhasil menjadi juara turnamen internasional Lenovo Legion of Champions IV di Bangkok, Thailand. Turnamen itu diikuti 12 negara di Asia Pasifik, termasuk tim dari Australia dan Selandia Baru. Mereka bertanding di putaran final pada Ahad, 22 Desember 2019.

Salah satu anggota tim Aerowolf Pro, Rido Dwiki Sena, mengatakan ikut serta dalam turnaman itu merupakan pengalaman yang luar biasa. Banyak hal yang ia pelajari dari ajang tersebut.

“Turnamen ini merupakan ajang bagi saya untuk dapat bertemu para gamer dari berbagai negara dan berbagi pengalaman baru. Saya juga belajar dari pro-gamer di Legion Academy, mempelajari tips dan trik baru untuk mempersiapkan kompetisi,” kata Rido.

Lenovo Legion of Champions IV digelar oleh Lenovo bekerja sama dengan Intel. Turnamen ini adalah ajang unggulan terbesar seri keempat dalam kompetisi gaming, dengan game PlayerUnknown’s Battlegrounds (PUBG).

Tim Aerowolf Pro yang menang dengan chicken dinner, membawa pulang US$ 4.000 (setara Rp 56,4 juta) dalam bentuk tunai serta laptop Legion Y540 senilai US$ 6.000 (setara Rp 84,6 juta).

Posisi runner up pertama dan kedua, diraih oleh Tim Tokiostriker (Thailand) dan M1 eSports (Taiwan), masing-masing membawa pulang US$ 3.000 (setara Rp 42,3 juta) dan US$ 2.000 (setara Rp 28,2 juta).

“Pesan kami untuk lawan kami di babak final, pertandingan ini sangat sengit, tapi Anda membuat tantangannya terasa lebih berharga. Kami menanti acara yang lebih seru di kesempatan berikutnya,” kata Rido.

Consumer Lead Lenovo Indonesia, Julius Tjhin, menjelaskan bahwa Aerowolf Pro telah membuktikan mereka layak menjadi juara. Saat ini, kata dia, gaming sedang mengalami evolusi yang belum pernah terjadi dengan teknologi baru dan menarik lebih banyak perhatian sejak kemunculan esports.

“Kami ingin mengupayakan semampu kami untuk terus mendukung kemajuan para gamer salah satunya dengan menerapkan customer centricity yang menjadi culture Lenovo agar dapat memenuhi kebutuhan gamer, khususnya di Indonesia melalui inovasi yang dihadirkan pada seri Lenovo Legion,” ujar Julius.

“Kami berharap, tim Indonesia dapat terus menelurkan prestasi di industri esports di tengah perkembangan dunia game yang dinamis,” imbuhnya.

Sumber: tempo.co (23/12/19)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1951

Trending Articles