Quantcast
Channel: Indonesia Proud
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1951

Tim Mahasiswa UGM Raih Perak di World Young Inventors Exhibition (WYIE) 2024

$
0
0

Tim RoShell dari Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil meraih medali perak dalam ajang World Young Inventors Exhibition (WYIE) 2024 yang diadakan oleh Malaysian Invention and Design Society (MINDS) pada 16-18 Mei 2024 di Kuala Lumpur Convention Center, Malaysia. Ajang ini diikuti inovator muda dari berbagai jenjang pendidikan.

Tim yang terdiri dari Nazira Aydin Hatif, Agus Syahputra, Adha Maula Effendi, Faaza Aulia Rahman, Anzilya Nurul Adha, Fakhira Althafia Elfananda, dan Viony Octavia ini memenangkan kategori bioteknologi. Mereka bersaing dengan 700 tim dari berbagai negara seperti Malaysia, Thailand, Taiwan, Qatar, dan Arab Saudi.

“Tim RoShell memilih tema pemanfaatan limbah menjadi produk,” ujar Nazira. Mereka menggunakan limbah cangkang kerang, yang banyak ditemukan di restoran seafood dan pasar, untuk membuat body scrub kosmetik.

Adha Maula Effendi menambahkan, “Body scrub ini dibuat dari limbah kerang dara (Anadara granosa) yang kaya akan kalsium karbonat, baik untuk mengangkat sel kulit mati.”

Produk body scrub ini juga mengandung ekstrak rosela (Hibiscus sabdariffa) yang kaya akan senyawa bioaktif, seperti antosianin dan flavonoid, untuk menambah manfaatnya.

Agus Syahputra mengungkapkan bahwa proses penelitian dimulai sejak akhir tahun 2023. Tantangan terbesar adalah menemukan formulasi yang tepat agar body scrub nyaman digunakan.

Produk mereka menarik perhatian banyak pengunjung dan bahkan dijual di pameran tersebut. Dewan juri juga memberikan pujian, dan mereka berharap inovasi ini dapat mendorong pemanfaatan limbah lebih luas.

Tim RoShell merasa bangga bisa mengharumkan nama UGM di ajang internasional. “Kami berharap body scrub RoShell bisa digunakan secara luas oleh masyarakat,” ujar Vivi. Tim juga berharap bisa menginspirasi mahasiswa lainnya untuk terus berkarya dan berinovasi.

Sumber: ugm.ac.id (24/06/2024)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1951

Trending Articles