Quantcast
Channel: Indonesia Proud
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1951

SAKA UGM Juara Kompetisi Folklor, Tari & Musik Internasional di Paris

$
0
0

Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Sanggar Kesenian Aceh (SAKA) UGM mengharumkan nama Indonesia dengan meraih gelar Grand Prix Winner di ajang 11th International Competition of Folklore, Dance, and Music “Les Etoiles de Paris” 2018 yang berlangsung pada 3-6 Mei di Paris, Perancis.

Di ajang kompetisi tingkat dunia ini, SAKA UGM mengirimkan 19 penari yang terdiri dari 8 penari laki-laki, 11 penari perempuan, serta 2 pemusik, dan 1 ofisial dan mengungguli 45 kelompok peserta dari berbagai negara lainnya, seperti Malaysia, Perancis, Krygyzstan, Ukraina, Rusia, Yunani, Uzbekistan, Armenia, Turki, dan Slovakia. Selain kompetisi, rangkaian acara tersebut juga disertai dengan pertukaran cinderamata antar peserta, tur mengelilingi kota Paris, dan pertunjukan gala concert bagi para pemenang.

Penghargaan Grand Prix Winner diraih SAKA UGM lewat penampilan tarian yang memukau juri dan penonton, yang telah dipersiapkan sejak September 2017 silam. Komitmen untuk menampilkan yang terbaik di panggung internasional mendorong para para mahasiswa ini untuk mengadakan latihan secara intensif dan serius, di tengah aktivitas akademik mereka.

“SAKA UGM membawakan tarian yang harmonis, kompak, dan memiliki keunikan dari peserta lainnya. Tarian yang dibawakan adalah Tari Rapa’i Geleng dan Tari Ratoeh Jaroe untuk program perlombaan, serta Tari Ratoeh Pukat yang ditampilkan pada saat Gala Concert,” ujar Harris Daniswara Kamal, salah satu anggota SAKA UGM.

“Semoga dengan prestasi yang telah dicapai oleh SAKA UGM dapat menginspirasi generasi muda Indonesia untuk lebih mencintai budaya Indonesia dan tidak takut untuk berkarya serta mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” harap Harris.

Sebelumnya, SAKA UGM juga telah menorehkan prestasi lainnya di tingkat dunia, diantaranya First Place Grand Prix Winner di XXII International Art Festival Prague Stars 2015 di Praha, Republik Ceko; Pride of Asia Award di 11th Surin International Folklore Festival 2016 di Surin, Thailand; dan Absolute Winner di World Cup of Folklore 2017 di Jesolo, Italia (lihat video).

Sumber: ugm.ac.id (07/05/18)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1951

Trending Articles